Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Update Sistem Realme C11 Dengan OS RMX3231_11.A.123 Mengecewakan

Selasa, 09 April 2024 | 13.02 WIB Last Updated 2024-04-09T06:02:10Z

Tangkapan layar

Realme C11 2021 dengan versi UI Go Edition dan Processor Delapan Inti termasuk salah satu jenis android yang cukup baik digunakan. Selain daya tahan baterai lama, kecepatan sistem juga cukup baik.


Hp jenis android ini sering digunakan penggunanya untuk bermain game atau barangkali aplikasi dengan muatan yang tinggi.

Namun seiring waktu, dengan adanya update sistem yang otomatis di dalam programnya, performa 'ponsel pintar' ini justru semakin melambat.

Salah satu contoh, HP jenis Android yang juga saya gunakan saat ini terupdate dengan sistem OS versi terbaru RMX3231_11.A.123.

Dengan adanya update versi terbaru tersebut saya kira akan menambah potensi atau keunggulan hp tersebut. Namun, justru membuat hp memiliki bug dan problem yang sering terjadi adalah ponsel mudah panas.

Bug versi tersebut yaitu, tiba tiba muncul ikon tanda headset dengn pembertitahuan 'running'. Kemudian ponsel cepat panas ketika menghidupkan hotspot.

Sebelum diupdate ke versi terbaru, persoalan tersebut tidak ada. Bahkan sebelumnya, Android tipe Realme C11 2021 Model RMX3231 ini sangat stabil digunakan saat menjalankan aplikasi game dan aplikasi 'berat' lainnya.

Pihak Realme melalui facebook resminya saat dihubungi menyarankan beberapa hal perihal persoalan update versi terbaru tersebut.

"Disarankan untuk menghindari menempatkan telepon di tempat dengan suhu tinggi atau sinar matahari langsung. Disarankan agar mencoba menghindari menempatkan telepon di tempat dengan pembuangan panas yang buruk seperti selimut, bantal, kasur atau lainnya. Disarankan agar mencoba menghindari penggunaan telepon saat mengisi daya. Gunakan fungsi hemat daya. Rutin bersihkan aplikasi berjalan di latar belakang dan Restart ponsel," tulis pihak Realme.

Meski saran itu telah saya jalankan, performa hp tidak banyak berubah. Justru penggunaan hp semakin dibatasi. Karena sebelumnya meski sambil mengisi daya, android tetap stabil dan tidak panas.

Semoga pihak realme kembali mengupdate versi berikutnya dengan performa yang lebih baik.